Senin, 06 Desember 2010

Memilih Penghasilan

Bisnis online? Apa saja sih bisnisnya? Proses kerja untuk menjalankan bisnis online (bisnis via internet) seperti apa yah? Pertanyaan ini yang sering muncul di benak Anda ...

Menjalankan bisnis online tak berbeda dengan menjalankan bisnis di dunia nyata.
Jika anda punya warung di rumah atau punya toko di mall, anda menjual sesuatu barang kepada pembeli.
Barangnya ada, penjual dan pembelinya ada, tokonya juga ada....
Berarti ada 3 komponen di Bisnis Offline :
1. Barang/jasanya ada,
2. Penjual dan pembeli ada,
3. Tokonya juga ada...


Begitu juga sederhananya bisnis Internet Marketting (online), yang berarti memasarkan sesuatu produk kepada calon pembeli dengan memanfaatkan teknologi internet. Sedikit beda dg pemasaran offline, di pemasaran online antara penjual dan pembeli hampir tidak pernah berhadapan (kecuali kalo pake video atau webcam di komputernya).
Ini berhubungan dengan komponen yang ke-4, yaitu memakai teknologi internet untuk saling berinteraksi.
Dengan demikian, pada Bisnis Online ada 4 komponen yang saling berhubungan :
1. Produk
>>>Produk di internet dapat berupa barang dan jasa...
>>>Bisa produk sendiri atau produk orang lain....
2. Penjual dan Pembeli
>>>adalah sama-sama orang yang saling membutuhkan.
>>>Bertemu secara online dalam melakukan transaksi.
3. Tokonya ada
>>>Toko di dunia online berbentuk Website atau Blog.
>>>Website/blog ibarat media pertemuan untuk melakukan transaksi.
4. Teknologi Internet
>>>Segala transaksi mulai dari penawaran hingga pembayaran memakai teknologi internet
>>>Menghemat waktu, biaya, tenaga, dan sistem bisa berjalan otomatis.

Mungkin anda bertanya, Produk apa saja yg bisa dijual di internet?
Hampir semua produk yg kita kenal sebenarnya bisa dijual dengan teknologi online. Baik berupa produk barang riil, maupun produk jasa informasi.
Produk Riil dapat berupa elektronik, perangkat komunikasi, fashion, makanan, barang kebutuhan rumah tangga, rumah, motor, produk parfum, dll.
Produk informasi dapat berupa jasa pemasangan iklan, jasa pencucian baju, Keahlian merawat bayi, keahlian mengajarkan komputer, keahlian bahasa Inggris, jasa bimbel, dan jasa informasi lain yg bisa Anda tawarkan.

Lalu, bagaimana jika Anda tdk Punya Produk sendiri???
Sebenarnya ada banyak sekali bisnis yang bisa Anda jalankan walaupun Anda tidak mempunyai produk. Dalam dunia bisnis online ini dikenal dengan sebutan affiliate/afiliasi. Afilliate ini adalah bisnis online dengan memanfaatkan produk orang lain. Jadi jelas, yg namanya kita jadi affiliate gak mesti harus menjual. Semua pekerjaan itu tergantung pada kebijakan masing-masing perusahaan yg memiliki sistem affiliate. Disini saya hanya memberi tahu sebagian kecil yang bisa Anda pilih untuk mendapatkan penghasilan (uang) dari internet. Namun saya hanya dapat menjabarkan sedikit diantara di bawah ini yang saya ikuti:
1. PTC (Paid To Click);
2. PPC (Pay Per Click);
3. PPS (Pay Per Sale) dan Reseller;
4. PPL (Pay Per Lead);
5. Pay To Upload;
6. Paid To Redirect;
7. Pay Per Review;
8. Paid Backlinks;
9. Paid Image Sharing;
10. PPP (Pay Per Play);
11. PPI (Pay Per Impression);


Pilihlah program yang Anda minati dan yang cocok dengan Anda.

Lalu kategori sumber penghasilan berdasarkan karakteristik pelaku bisnis internet ada 3 macam :
1. Sumber penghasilan jangka pendek..
2. Sumber penghasilan jangka menengah...
3. Sumber penghasilan jangka panjang....

Tiga sumber penghasilan di atas jika dijabarkan akan sangat banyak diversifikasinya...Bisa ratusan bahkan ribuan sumber..!
Jika dikombinasikan dengan 4 komponen bisnis internet marketing di atas, maka akan memberi penghasilan yang berbeda-beda bagi setiap Internet Marketer.

Syarat dari semua itu hanya 3 : mau belajar, mau mempraktekkannya, pantang menyerah...! that's all....

Pantang menyerah merupakan kunci yang terakhir. Orang ikut bisnis internet akan gagal jika dia mudah menyerah.
Kenapa?? Karena bisnis lewat internet menggunakan teknologi online. Kalau baru satu-dua tahap kita gak bisa, itu biasa. Karena kita pun perlu belajar dan adaptasi dengan sekumpulan teknologi di internet. Kalau gak bisa, jangan hanya diam.
Kunci jika Anda masih tidak bisa, maka “Tanyalah.....!!!” Banyak tempat untuk bertanya...
Cari tahu sampai rasa penasaran anda hilang. Sampai suatu ketika anda mengatakan; ‘oh ternyata begini buat website, ternyata bener juga ya internet bisa menghasilkan uang!’.
Dan itulah sebabnya mengapa dari awal saya menganjurkan agar Anda memiliki seorang guru ataupun orang yang lebih berpengalaman.

0 komentar:

Posting Komentar